Analisis Pengaruh Karakteristik Individu, Lingkungan Kerja Dan Pemberian Insentif Terhadap Kinerja Guru SMK Yadika Pagelaran Kabupaten Pringsewu Tahun 2020
Abstract
Hasil wawancara dengan Kepala SMK Yadika Pagelaran Kabupaten Pringsewu, dikertahui bahwa terdapat rendahnya kinerja yang diperlihatkan guru. Rendahnya kinerja guru dilihat dari aspek kehadiran dan ketercapaian RPP belum sesuai dengan yang diharapkan. Selain itu masih adanya guru yang belum secara mandiri menyelesaikan pekerjaan dengan baik dan cepat. Keadaan seperti ini menyebabkan pelaksanaan pembelajaran di sekolah terhambat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh karakteristik individu, beban kerja, dan pemberian insentif secara parsial dan simultan terhadap kinerja guru. Populasi penelitian sebesar 30 orang, dan seluruhnya dijadikan sampel. Hasil penelitian menunjukkan karakteristik individu, lingkungan kerja, dan pemberian insentif berpengaruh secara parsial dan simultan terhadap kinerja guru. Variabel Karakteristik individu, lingkungan kerja dan pemberian insentif memberikan kontribusi sebesar 98,6% terhadap kinerja guru dan sisanya sebesar 1,4% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak dijelaskan dalam penelitian ini.
Kata Kunci: Karakteristik individu, lingkungan kerja, pemberian insentif, kinerja guru.
Kata Kunci: Karakteristik individu, lingkungan kerja, pemberian insentif, kinerja guru.
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.
Prosiding Seminar Nasional Darmajaya is abstracting and indexing in the following databases:
PROSIDING SEMINAR NASIONAL DARMAJAYA
Diatur Oleh: Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM)
Diterbitkan Oleh: IIB Darmajaya
Alamat: Jl. Z.A. Pagar Alam No. 93 Gedong Meneng, Bandar Lampung Lampung
Website: jurnal.darmajaya.ac.id
E-mail: ProsidingSemnasDJ@darmajaya.ac.id